Jumat, 18 Desember 2015

Keajaiban cin(TA) - I

Kami memasuki laboratorium. Hari ini sangat bersemangat, setidaknya lebih dari biasanya. Ini hari pertama kami resmi memulai pekerjaan di laboratorium untuk keperluan Tugas Akhir (TA). Setelah lama jas laboratorium kami terlipat rapi di lemari. Siang berganti petang, lalu malam. Kami pun demikian, bergantian pulang untuk mandi dan mengisi kampung tengah.

Aku baru saja kembali setelah masih lapar karena kemalasanku mengunyah makanan. Telah terbayang malam hari ini yang akan panjang. Dan ahh! Baru saja kami akan melanjutkan pekerjaan tiba-tiba sesuatu terjadi. Sesuatu yang mengubah malam panjang kami menjadi perasaan yang entah. Sedikit kecewa. Pekerjaan kami harus terhenti. Artinya timeline kami juga harus mundur. Malam ini, jadilah kami seperti malam-malam sebelumnya yang kebingungan akan mengerjakan apa. Padahal sudah bersemangat. Padahal sudah menyusun rencana. Padahal sudah menunda kegiatan lain. Dan padahal sudah meneguk segelas kopi.


Selamat malam. Keajaiban cin(TA) bisa berupa masalah atau kendala, ia bisa datang pada waktu, kesempatan, dan kondisi yang tidak diduga.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar